lazada ID

Pilpres Mesir Berakhir, Palestina Masih Khawatir

Kendati pilpres Mesir putaran kedua telah berakhir dan capres Ikhwan Muhammad Mursi memperoleh suara terbanyak, warga Palestina masih belum bisa bernapas lega. Pasalnya, ada kekhawatiran munculnya skenario jahat memanipulasi suara atau membatalkan hasil pilpres pertama pasca revolusi itu. Kekhawatiran ini dipicu oleh putusan MK yang membubarkan parlemen, Kamis (14/6) lalu.

Warga Palestina sangat berkepentingan dengan pilpres Mesir. Presiden terpilih dinilai akan menentukan nasib Palestina, baik tentang perbatasan, kebijakan pembelaan terhadap Al Quds dan masjid Al Aqsa, maupun pola hubungan dengan Israel. Warga Gaza bahkan berbondong-bondong menunaikan Shalat hajat, pada bulan lalu, untuk berdoa agar Mesir mendapatkan presiden terbaik yang juga peduli Islam dan Palestina.

Meski komisi pemilu Mesir belum mengumumkan secara resmi hasil pilpres putaran kedua ini, tim sukses Mursi telah menggelar konferensi pers, Senin (18/6) pagi. Koordinator tim sukses Ahmad Abdul Atti mengumumkan, Mursi mengantongi 12.743.000 suara, sedangkan Shafiq memperoleh 11.846.000 suara. Setelah suara dari luar negeri ditambahkan, kemenangan Mursi mencapai 52,5 persen suara, sedangkan Shafiq mendapat 47,5 persen.

Sementara itu, pihak militer mengumumkan bahwa mereka akan mengambil alih kekuasaan legislatif pada pekan depan, menyusul keputusan MK yang menyatakan UU pemilu parlemen inkonstitusional sehingga berdampak pada pembubaran parlemen hasil pemilu paling demokratis sepanjang sejarah Mesir itu. Militer akan memegang kekuasaan legislatif, termasuk membentuk konstitusi baru sampai parlemen baru terbentuk. [IK/Bbsb]


Recomendation
Artikel Menarik Lainnya
Copyright © 2012-2099 SEKILAS DAKWAH - Dami Tripel Template Level 2 by Ardi Bloggerstranger. All rights reserved.
Valid HTML5 by Ardi Bloggerstranger