lazada ID

PKS Dukung Ajakan Pemerintah Boikot Israel


Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mendukung sikap pemerintah Indonesia yang tegas mengajak dunia memboikot produk Israel. ketua Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid mengapresiasi langkah berani itu.

"Kami mendukung langkah berani Menlu kita. Saya apresiasi keberanian pak Marty," kata Hidayat.

Hidayat menambahkan, sikap Marty itu perlu diteruskan dengan mengambil langkah formal, untuk meminta negara-negara yang tergabung dalam Organisasi Konferensi Islam (OKI) memutuskan hubungan dengan Israel, baik hubungan diplomatik maupun kerjasama di bidang ekonomi.

Di tempat terpisah, Sekretaris DPW PKS Jakarta Tubagus Arif menilai ajakan pemerintah Indonesia untuk memboikot produk Israel itu adalah sikap yang ditunggu oleh umat Islam selama ini.

"Ini suatu bentuk implementasi dari dukungan bangsa Indonesia bagi kemerdekaan Palestina, kita harus memberikan dukungan total atas keberanian pemerintah ini," kata Tubagus seperti dilansir hidayatullah.com, Sabtu (29/9).

Pemboikotan itu, menurut Tubagus, perlu dilakukan sebagai bentuk kepedulian atas lahan-lahan subur Palestina yang dicaplok oleh Israel secara arogan. Israel dan Amerika juga bagian dari simbol kapitalisme dunia adalah alasan lain mengapa kita harus memboikot produk-produk mereka.

Kamis (27/9) lalu, pemerintah Indonesia mengajak negara-negara Islam memboikot produk Israel sebagai solidaritas untuk kemerdekaan Palestina. Sebab bagi Indonesia, hal utama yang menjegal perjuangan Palestina adalah Israel.

"Tidak membeli produk yang dihasilkan di wilayah pendudukan Israel," kata Menlu Marty Natalegawa usai pertemuan dengan menteri ASEAN di Markas PBB di New York, AS. [IK/Hdy/EM]
Recomendation
Artikel Menarik Lainnya
Copyright © 2012-2099 SEKILAS DAKWAH - Dami Tripel Template Level 2 by Ardi Bloggerstranger. All rights reserved.
Valid HTML5 by Ardi Bloggerstranger