Satu lagi pesawat Drone Amerika Serikat (AS) jatuh di Somalia. Pesawat pembunuh tanpa awak itu mengalami kecelakaan dan terjatuh di dekat kota pelabuhan Hoboyo, lapor Press TV Rabu (7/3).
Sampai berita ini diturunkan, belum jelas penyebab detail jatuhnya pesawat tersebut.
Seorang pejabat Somalia mengatakan bahwa pesawat Drone AS itu terbang dari dekat kapal perang USS Taylor. Drone, dilaporkan sedang menuju ke Somalia dari kanal Suez untuk memburu penculik yang menculik warga negara AS di wilayah Puntland Somalia.
Baru-baru ini, AS menggunakan pesawat jenis baru, yang dinamakan Drone Kamikaze, di Somalia. Selain untuk melancarkan serangan rudal, pesawat tanpa awak itu juga berfungsi sebagai pengintai yang bertugas mengumpulkan informasi intelijen.
Serangan pesawat pembunuh Drone AS dalam berbagai jenisnya telah berulangkali dilancarkan di Somalia, menelan banyak korban jiwa dari kalangan warga sipil negara itu. [Am/EM/AR]
Sampai berita ini diturunkan, belum jelas penyebab detail jatuhnya pesawat tersebut.
Seorang pejabat Somalia mengatakan bahwa pesawat Drone AS itu terbang dari dekat kapal perang USS Taylor. Drone, dilaporkan sedang menuju ke Somalia dari kanal Suez untuk memburu penculik yang menculik warga negara AS di wilayah Puntland Somalia.
Baru-baru ini, AS menggunakan pesawat jenis baru, yang dinamakan Drone Kamikaze, di Somalia. Selain untuk melancarkan serangan rudal, pesawat tanpa awak itu juga berfungsi sebagai pengintai yang bertugas mengumpulkan informasi intelijen.
Serangan pesawat pembunuh Drone AS dalam berbagai jenisnya telah berulangkali dilancarkan di Somalia, menelan banyak korban jiwa dari kalangan warga sipil negara itu. [Am/EM/AR]