Obama telah menarik pasukan terakhir dari Irak pertengahan Desember lalu. Namun, invasi selama hampir sembilan tahun itu menyisakan dampak buruk, bukan hanya bagi Irak tetapi juga bagi AS sendiri.
Seorang veteran perang Irak ditemukan tewas, Senin (2/1), setelah menembak lima orang di sebuah pesta Skyway, pinggiran Seattle, Ahad (1/1). Veteran bernama Benjamin Barnes itu tewas di Taman Nasional, Washington, saat ia mencoba melarikan diri dari polisi.
Barnes diyakini menderita pasca- traumatic stress disorder. Bernes bertugas di Irak pada tahun 2007-2008 dan merupakan spesialis dalam kelangsungan hidup di luar ruangan.
"Mayat telah ditemukan tadi malam (2/1) di tengah salju yang tebal dekat taman nasional Washington," Polisi setempat menjelaskan, seperti dikutip Telegraph.
Barnes hanyalas satu dari sekian banyak tentara AS yang stres pasca perang Irak. Awal tahun lalu Pentagon merilis meningkatnya jumlah tentara AS yang stres dan bunuh diri, terutama akibat perang Irak dan Afghanistan. Tercatat 343 kasus orang bunuh diri selama 2010, meningkat 69 poin dari tahun sebelumnya. Sampai saat ini belum ada laporan data resmi angka bunuh diri tentara AS untuk periode 2011 yang baru saja berakhir. [IK/bsb]
Seorang veteran perang Irak ditemukan tewas, Senin (2/1), setelah menembak lima orang di sebuah pesta Skyway, pinggiran Seattle, Ahad (1/1). Veteran bernama Benjamin Barnes itu tewas di Taman Nasional, Washington, saat ia mencoba melarikan diri dari polisi.
Barnes diyakini menderita pasca- traumatic stress disorder. Bernes bertugas di Irak pada tahun 2007-2008 dan merupakan spesialis dalam kelangsungan hidup di luar ruangan.
"Mayat telah ditemukan tadi malam (2/1) di tengah salju yang tebal dekat taman nasional Washington," Polisi setempat menjelaskan, seperti dikutip Telegraph.
Barnes hanyalas satu dari sekian banyak tentara AS yang stres pasca perang Irak. Awal tahun lalu Pentagon merilis meningkatnya jumlah tentara AS yang stres dan bunuh diri, terutama akibat perang Irak dan Afghanistan. Tercatat 343 kasus orang bunuh diri selama 2010, meningkat 69 poin dari tahun sebelumnya. Sampai saat ini belum ada laporan data resmi angka bunuh diri tentara AS untuk periode 2011 yang baru saja berakhir. [IK/bsb]